Skip to content

Inilah Mengapa Jam Digital Masjid Running Text Laris Dibeli!

Jam digital masjid running text merupakan pembaharuan dari versi lawas. Kehadirannya nyatanya diterima oleh konsumen. Bahkan, permintaannya cukup besar sehingga produknya sering kehabisan stok.

Ada berbagai alasan yang melatarbelakangi besarnya permintaan akan jenis jam ini. Di sini, kami akan mengulasnya secara umum. Jadi, mari perhatikan ulasannya berikut ini!

Gambaran Jam digital Running Text

Jam digital merupakan penanda waktu yang dijalankan melalui serangkaian sistem. Fungsinya memanfaatkan sebuah mesin elektronik yang tertanam di dalamnya. Selain itu, sistem akan berjalan dengan bantuan aliran listrik.

Pada mulanya, jam ini hanya sebatas memperlihatkan penanda waktu sholat dan iqomah. Tetapi sejalan dengan kebutuhan masyarakat, inovasi dihadirkan dengan memasukkan running text.

Running text sendiri biasanya ditempatkan pada posisi terbawah dari penanda jam. Running text dimanfaatkan untuk menuliskan kalimat khusus. Kalimat ini bisa ditulis sendiri oleh orang yang mengaturnya.

Salah satunya adalah dengan menuliskan sebuah kalimat dakwah. Kalimat ini disimpan dalam jam. Nantinya akan muncul pada kolom running text setiap waktu.

Pada praktiknya, teks berjalan ini bisa diatur kemunculannya. Misalnya mengatur kapan teks tersebut muncul. Contohnya ialah pada waktu memasuki waktu sholat yang mana bisa dituliskan tentang keutamaan sholat berjamaah.

Teks ini akan terus berjalan sesuai dengan setelan awal. Jika Anda menyetelnya agar berhenti, praktis kolom tersebut akan diam.

Alasan Konsumen Membeli Jam Digital Running Text

Keberadaan running text ini membuat konsumen tertarik untuk memilikinya. Masjid yang sudah dibangun dengan modern tentunya tambah menarik dengan adanya jam tersebut. Selain itu, ada alasan kenapa jam ini diharapkan terpampang pada dinding masjid.

  1. Sarana Dakwah

Jam digital masjid running text ini menjadi terobosan yang sangat bermanfaat. Jam ini dipandang lebih multifungsi.

Betapa tidak, jam ini tidak hanya sebagai penanda waktu sholat saja. Tetapi, jam ini bisa dijadikan sebagai sarana dakwah.

Dikatakan sebagai sarana dakwah lantaran takmir masjid bisa menuliskan beberapa kalimat syiar islam. Contohnya adalah kalimat tentang pentingnya sholat di awal waktu.

  1. Sebagai Pengingat Takmir

Apapun bisa ditulis ke dalam jam tersebut. Fitur running text memungkinkan adanya penulisan yang bisa mengingatkan kewajiban takmir dan pengurusnya.

Dicontohkan dengan ketika memasuki waktu sholah, running text bisa langsung tertulis tentang siapa yang sudah ditunjuk sebagai imam pada waktu tersebut. Begitu pula, ini menjelaskan tentang siapa yang bertindak sebagai muadzin.

Dari adanya pengingat ini, seseorang yang bertanggung jawab bisa melaksanakan tugasnya. Jadinya, tidak ada kesalahpahaman ketika memasuki waktu sholat. Kondisi ini berlaku ketika masjid memiliki banyak imam dan muadzin.

  1. Lebih Kekinian

Tidak ada yang menyangkal jika jenis jam ini lebih modern. Tampilannya tentu lebih baik ketimbang tanpa running text.

Masjid yang dibangun dengan arsitektur modern akan bertambah nilai estetiknya. Tentunya tanpa mengesampingkan fungsi masjid yang sebenarnya.

Diketahui bahwa tempat sujud yang bagus akan sedikit mempengaruhi kenyamanan jamaah. Ketika jamaah nyaman di dalamnya, kewajiban sholat akan dilaksanakan dengan khusyu’.

Harga Jam Running Text

Jam ini bisa didapatkan di pabrik jam masjid. Pabrik ini menyediakan berbagai variasi running text. Tentunya dengan nilai jual yang berbeda pula.

Salah satunya adalah jam digital running text dengan frame 100×20 cm. Jenis ini tampak menyatu dalam satu frame. Mulai dari waktu yang dibuat lebih besar, serta kalender yang dibuat lebih kecil di sampingnya. Untuk teksnya, ini akan muncul dalam hitungan beberapa menit setelah waktu terlihat.

Mengenai harganya, kisarannya ada pada angka 2,5 juta rupiah. Jam ini bisa disetting teksnya sesuai keinginan. Dan metode penyetelannya bisa dikerjakan melalui android.

Jenis lainnya adalah running text dengan frame 100×55 cm. Jam ini memiliki ukurannya memang lebih besar. Hal ini disebabkan oleh penempatan waktu dan kolom teks yang terpisah.

Pada frame ini terdapat beberapa kolom. Mulai dari kolom jam dan iqomah, tanggal 5 waktu sholat serta teks. Untuk dimensi running textnya sekitar 60X8 cm.

Harganya sendiri di kisaran 4 juta rupiah. Ada juga yang lebih mahal. Tergantung pada ukuran dan kelengkapan fitur di dalamnya.

Anda hanya perlu membeli produk yang sesuai dengan ukuran masjid. Jika masjidnya megah, tentunya jam yang ditempatkan cukup besar. Dengan begitu, running text yang dituliskan bisa terbaca dari kejauhan.

Akhirnya, syiar islam bisa terus dilakukan tanpa henti. Anda cukup meletakkan kalimat dakwah melalui teks berjalan. Dan ini bisa Anda lakukan ketika masjid Anda memiliki jam digital masjid running text.

Tags: