Skip to content

Berbagai Inspirasi Hiasan Dinding Kamar yang Indah

Kamar tidur merupakan salah satu tempat beristirahat yang menjadi tempat pribadi bagi seseorang. Kamar tidur tentu didesain dan diatur agar menjadi tempat yang paling nyaman untuk digunakan beristirahat. Kenyamanan kamar tidur bagi setiap orang tentulah berbeda. Hal ini disebabkan perbedaan selera dalam mendesain kamar tidur. Oleh karena itu, biasanya kamar tidur di desain dengan gaya yang menggambarkan pemiliknya.

Salah satu bagian penting dari desain kamar tidur adalah nuansa dinding kamar tidur. Hal ini meliputi warna cat dan berbagai hiasan di dinding kamar yang menjadi pelengkap desain kamar tidur. Warna cat pada dinding kamar disesuaikan dengan nuansa yang ingin dicapai. Sementara itu, hiasan dinding pada kamar disesuaikan dengan luas dinding kamar tidur yang digunakan serta warna cat dinding kamar.

Kebutuhan hiasan dinding pada kamar minimalis dengan kamar yang luas tentu saja berbeda. Selain itu, hiasan dinding kamar yang dibutuhkan oleh anak laki-laki dan perempuan juga berbeda. Hiasan dinding antara orang dewasa dan anak-anak juga berbeda. Oleh karena itu, sangat penting untuk memilih macam hiasan dinding yang bisa digunakan di kamar tidur sesuai dengan yang dibutuhkan oleh pemilik kamar.

Hiasan dinding pada kamar tidur dapat dibeli di beberapa toko baik online maupun offline. Akan tetapi, kamu juga bisa membuat hiasan pada dinding kamar tidur sesuai dengan desain yang kamu inginkan. Sehingga, hiasan dinding kamar yang buat menjadi lebih unik dan berbeda daripada hiasan dinding yang lain.

pexels.com

Table of Contents

Macam-macam Hiasan Dinding yang Cocok untuk Kamar

Ada beberapa macam hiasan dinding yang bisa digunakan untuk mendesain kamar tidur. Salah satu inspirasi yang bisa dijadikan hiasan pada dinding kamar tidur adalah gambar pada dinding yang dibuat dari pensil warna. Kamu bisa menggunakan pensil warna tersebut untuk membuat gambar cantik semisal bunga dengan berbagai warna. Selain bernilai ekonomis, hiasan dinding dengan gambar dari pensil warna juga mudah menyesuaikan dengan luas dinding kamar tidur yang tersedia. Kamu bisa menggunakan berbagai warna agar gambar terlihat cantik.

Salah satu pilihan hiasan yang cocok digunakan pada dinding kamar tidur adalah lampu hias yang berwarna warni. Kamu bisa gunakan lampu yang berukuran kecil dengan berbagai warna. Jika kamu bisa menyusun lampu tersebut dengan bentuk yang cantik, kamu bisa mendapatkan hiasan dinding yang cantik terutama saat lampu dimatikan.

Kamu juga bisa menggunakan stiker glow in the dark sebagai salah satu hiasan yang cocok dipasang di dinding kamar tidur. Stiker ini akan bersinar terang saat ruangan kamar gelap. Sehingga, ruangan kamar akan tampak begitu cantik dengan stiker yang beraneka bentuk dan bersinar dalam kegelapan.

Salah satu jenis hiasan dinding kamar tidur yang paling mudah ditemukan adalah wallpaper. Hiasan ini daoat dipasang sehingga menampilkan desain kamar yang cantik. Selain itu, penggunaan wallpaper juga tidak merusak dinding kamar. Sehingga, kamu bisa menggantinya dengan mudah saat akan mendekorasi kamar tidur. Ada banyak desain wallpaper yang bisa digunakan. Kamu bisa memilihnya berdasarkan desain kamar yang ingin kamu buat.

Jika kamu ingin membuat hiasan dinding yang unik dan terkesan artistik, kamu bisa membuat hiasan origami. Hiasan origami tersebut bisa kamu tempelkan di dinding dengan bentuk yang unik seperti love, lingkaran, dll. Hal ini akan menambah kesan artistik dan keunikan pada kamarmu. Selain itu, hiasan origami ini juga bernilai ekonomis sehingga bisa dibuat dengan biaya yang cukup murah.

Kamu juga bisa menampilkan berbagai macam galeri foto di dinding kamarmu. Kamu bisa memilih foto yang menurutmu diambil di momen spesial. Selain itu, kamu juga bisa memasang beberapa quotes yang menurutmu bagus. Sehingga, kamarmu akan terasa lebih hidup.

pexels.com

Membuat hiasan dinding hanger topi untuk kamar

Ada beberapa jenis hiasan untuk dinding kamar tidur yang bisa dibuat sendiri seperti origami, lukisan mural, galeri foto, dll. Salah satu jenis hiasan untuk dinding kamar tidur yang unik dan bisa dibuat sendiri adalah hanger topi. Hiasan ini dapat meningkatkan nilai artistik dan estetika dari kamar. Selain itu, pemasangan hanger topi juga menjadi nilai tambah fungsional karena dapat digunakan untuk menyimpan berbagai topi koleksimu. Untuk dapat menggunakan hanger topi yang unik di kamarmu, kamu bisa mengikuti cara dari DIY hat hanger.

Ada beberapa insipirasi hanger hat yang bisa kamu buat sendiri. Salah satunya adalah hanger top dengan teman hewan. Bagaimana cara membuatnya? Pertama kamu perlu menyiapkan kayu panjang yang akan digunakan untuk membuat hanger hat. Ukurlah kayu tersebut sesuai dengan panjang yang kamu butuhkan. Kemudian, cat kayu tersebut dengan cat yang cocok.

Setelah itu, persiapkan beberapa mainan berbentuk hewan dan potong menjadi dua bagian. Pilihlah bagian depan mainan tersebut. Setelah itu, tempatkan bagian depan mainan ke dalam kayu panjang tersebut dan rekatkan. Kemudian, kamu bisa memasang hanger hat ke atas dinding kamar. Kamarmu akan terlihat unik. Meskipun hanger hat ini didesain untuk menyimpan topi, tapi kamu bisa menggunakannya untuk menyimpan syal atau tas.